DESA BALESONO
Wilayah Desa Balesono berada di ketinggian ± 99 M di atas permukaan laut, terletak 17 km arah timur kota kabupaten Tulungagung dan 6 km arah selatan dari kecamatan Ngunut. Desa Balesono dengan luas wilayah 218,900 Ha di bagi menjadi dua dusun yaitu dusun Krajan Sanan dan, Dusun Balekambang.
Luas Wilayah Desa Balesono terdiri :
- Tanah Sawah: 80 Ha
- Tanah Tegal/ Pekarangan: 89 Ha
- Tanah Tempat Pemukiman: 36,164 Ha
- Tanah untuk lain-lain: 13,736 Ha
Jumlah keseluruhan: 218, 9 Ha
Batas-batas Wilayah Desa Balesono :
- Timur : Desa Selorejo
- Selatan : Desa Salakkembang
- Barat : Desa Domasan
- Utara : Desa Pandansari
Desa Balesono memiliki letak geografis cukup strategis karena Desa Balesono merupakan akses jalan kabupaten sebagai jalan alternatif yang cukup padat mobilitasnya. Desa Balesono berada ditengah antara wilayah selatan (Kecamatan Kalidawir), wilayah utara ( Kecamatan Ngunut ). Sebagai jalan alternatif, Desa Balesono selalu menjadi pilihan masyarakat wilayah barat yang melakukan perjalanan ke arah timur atau wilayah selatan yang akan menuju ke arah utara atau ibu kota kabupaten.
Dengan topografi desa yang relatif datar dan subur dengan sungai yang melingkar di tengah desa menjadi potensi pengembangan pertanian yang potensial dan produktifitas hasil pertanian yang baik. Pola pembangunan lahan di Desa Balesono lebih didominasi oleh kegiatan pertanian pangan dan hortikultura yaitu padi, jagung, kedelai, tebu dan lain lain dengan penggunaan pengairan irigasi teknis yang cukup memadai.
Di sisi selatan desa yang merupakan wilayah pertanian terdapat deretan persawahan dimana mata pencaharian penduduk desa Balesono. Keberadaan persawahan yang dimiliki desa tampak sejuk menjadi paru-paru desa.
Selain itu Desa Balesono juga didukung fasilitas pendidikan serta fasilitas kesehatan berupa PUSKESMAS Pusat yang sangat membantu masyarakat dalam mendapatkan pelayanan kesehatan.